-->


Macam-macam Lem dan Kegunaannya

Banyak sekali macam-macam lem yang pada dasarnya memiliki fungsi yang sama yaitu untuk merekatkan material atau benda yang satu dengan yang lainnya. Walaupun berfungsi sama namun mempunyai kriteria khusus, misal untuk bahan PVC atau Pipa Pralon umumnya menggunakan khusus lem PVC, untuk merekatkan bahan kayu yakni dengan lem kayu, atau untuk bahan kertas maka memakai lem kertas dan sebagainya. Kali ini saya akan membahas macam-macam lem dan kegunaannya. Berikut ini adalah beberapa lem yang umum tersedia di pasaran:

1. Lem Kuning

Lem ini biasanya dipakai untuk menempelkan material yang terbuat dari bahan kulit, karet, busa, kayu, formika, vinyl, karpet dll. Lem ini berwarna kuning keemasan makanya disebut Lem Kuning. Pemakaiannya harus hati2 jangan sampai dihirup karena akan menimbulkan keracunan, baunya sangat menyengat dan mudah terbakar. Lem ini harus dijauhkan dari anak-anak, apalagi sekarang ini banyak anak-anak yang sengaja membeli lem ini untuk dihirup dan sudah terjadi banyak korban akibat dari penyalahgunaan lem ini.

2. Lem Kayu Putih

Lem ini berwarna putih bersih, berguna untuk merekatkan material yang terbuat dari kayu, kertas, koraltex, campuran plamir tembok dan juga untuk campuran cat tembok agar cat tembok lebih merekat kuat. Lem putih ini bisa diencerkan dengan air bersih apabila terlalu kental.

3. Lem PVC

Lem ini berguna untuk merekatkan sambungan Pipa PVC. Lem ini warnanya bening dan kental. Kemasannya ada yang tube ukuran 350gram juga ada yang kaleng kemasan 400 gram. Lem ini mudah terbakar jadi harus hati-hati ketika dekat dengan api.

4. Lem Kaca

Lem Kaca atau bisa disebut juga Lem Sealant atau Lem Silikon, lem ini umumnya dipakai untuk merekatkan material yang terbuat dari kaca misalnya untuk pembuatan aquarium, lemari kaca, etalase kaca dan sebagainya yang terbuat dari bahan kaca. Selain kaca bisa juga untuk karet, kanvas, keramik, plastik dan polystyrene. Lem ini tersedia dalam kemasan tube 35 gram, tube 85 gram, dan tube 300ml. Lem ini umunya berwarna bening tapi ada juga pilihan warna lain sperti warna putih dan warna hitam.

5. Lem Power Glue 

Lem Power Glue atau ada juga orang menyebutnya Lem Besi. Lem ini umumnya dipakai untuk merekatkan material yang terbuat dari logam misalnya logam besi, tembaga, alumunium, dan logam lainnya. Lem ini bisa juga untuk bahan yang terbuat dari keramik, plastik, karet dan lain-lain. Lem ini berbentuk cairan berwarna bening dan cepat kering sehingga harus hati-hati menggunakan lem ini apalagi kalau terkena jari tangan akan sulit dibukanya.

6. Lem Korea

Lem Korea pada dasarnya fungsinya sama dengan lem Power Glue. Lem Korea sekarang ini sangat populer, karena kualitasnya yang tidak diragukan lagi dan kemasannya yang agak banyak dibanding Lem power glue dan harganyapun relatif murah sekitar 6 ribuan perbuahnya. Lem ini juga harus hati-hati karena sangat cepat kering dan bentuknya obat tetes mata jadi harus dijauhkan dari jangakuan anak-anak.



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di INFO HARGA BAHAN BANGUNAN dan JANGAN LUPA klik LINK AKTIVASI pada email yang anda terima.